Thursday, June 19, 2003

3 ciri murid palsu

tadi ke komsel... firman nya cukup 'berat' juga..
singkatnya aja dech....

3 ciri murid palsu:

1. 1 Korintus 6:9-10


(9) Atau tidak tahukah kamu, bahwa orang² yang tdk adil tdk akan mendapat bagian dalam Kerajaan Allah? Janganlah sesat! Orang cabul, penyembah berhala, orang berzinah, banci, orang pemburit,
(10) pencuri, orang kikir, pemabuk, pemfitnah dan penipu tdk akan mendapat bagian dlm Kerajaan Allah.


yang dimaksudkan: orang² yg life style nya hidup dalam dosa.

notes dr ko Hermawan:
orang pemburit = homosexsual/lesbian


2. 2 Timotius 4:2-5

(2) Beritakanlah firman, siap sedialah baik atau tidak baik waktunya, nyatakanlah apa yang salah, tegorlah dan nasihatilah segala kesabaran dan pengajaran.
(3) Karena akan datang waktunya, orang tidak dapat lagi menerima ajaran sehat, tetapi mereka akan mengumpulkan guru² menurut kehendaknya untuk memuaskan keinginan telinganya.
(4) Mereka akan memalingkan telinganya dari kebenaran dan membukanya bagi dongeng.
(5) Tetapi kuasailah dirimu dalam segala hal, sabarlah menderita, lakukanlah pekerjaan pemberita Injil dan tunaikahlah tugas pelayananmu!


yang dimaksudkan: orang² yang tidak menyukai firman yang keras dan hanya menyukai firman tentang blessing.


3. 1 Timotius 6:2b-5

(2b) Ajarkanlah dan nasihatkanlah semuanya ini.
(3) Jika seorang mengajarkan ajaran lain dan tdk menurut perkataan sehat - yakni perkataan Tuhan kita Yesus Kristus - dan tdk menurut ajaran yang sesuai dgn ibadah kita,
(4) ia adalah orang yang berlagak tahu padahal tidak tahu apa². Penyakitnya ialah mencari² soal dan bersilat kata, yg menyebabkan dengki, cidera, fitnah, curiga,
(5) percekcokan antara orang² yg tdk lagi berpikiran sehat dan yg kehilangan kebenaran, yg mengira ibadah itu adalah suatu sumber keuntungan.


-> tdk berfokus pada ajaran Kristus dalam dirinya dan mencari² keuntungan.



yang pasti kita ngga boleh judge orang apakah dia murid palsu atau tidak. cuman boleh koreksi diri sendiri.. well berat jg oey..
gua jadi ketemplak sendiri.
trus tadi di komsel gua didoain soal TA gua... dan jg gua cerita soal keluarga gua blm bertobat and didoain jg..

No comments: